Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Penyanyi Aceh Nazia Viral Dengan Lagu Terdiam Sepi




Hi dulur kaskus, siapa yang suka mengolah suara dan menjadi penyanyi di dunia maya. Biasanya sih yang suka cover-cover lagu gitu memang lagi hits nih buat naikin rating agan, siapa tahu di undang ke pengajian.. upss sorry acara wedding kan lumayan hasilnya buat jajan.

Pokoknya berkat dunia maya entah itu aplikasinya apa asal pede abis, terus ga malu untuk berkarya di jamin deh nilai status lo bakalan laku, banyak kok sekarang rakyat jelata jadi tenar berkat mereka pandai mengolah suara, tarian, atau keahlian lain yang lo punya. Intinya jangan segan dan malu, sebab berkarya bisa darimana saja datangnya. Penyanyi papan atas sekalipun belum tentu akan tenar dengan cepat, sebab ada sisi keberuntungan dalam dunia entertaint.

Seperti sosok gadis asal aceh ini, gadis yang namanya terkerek naik berkat lagu terdiam sepi yang lagi hits hingga menembus blantika musik Indonesia, gadis cantik bernama Nazia Marwiana, wanita yang lahir di Ujong Patihah, Nagan Raya pada 22 Oktober 1999 ini mampu mengusik telinga yang mendengarnya.



https://www.instagram.com/_u/__nazia...uyJE_61YkFeqBE

Suara syahdu dengan khas serak yang membuat terlena pendengarnya, bahkan lagu itu pun juga sudah populer hingga dibuatkan remix tentu saja masuk ranah tiktok seperti lagu ilir7 yang sanggup membuat geger dunia permusikan tanah air.

Awalnya Nazia sendiri adalah penyanyi yang sering mengunggah nyanyiannya lewat mengcover lagu bahkan bermain di smule, namun karirnya pun naik berkat jasa seseorang bernama Ady Bugak hingga karir Nazia pun berlanjut hingga masuk dapur rekaman, saat itu Nazia rekaman di studio Banda Aceh membawakan lagu Bersujud Padamu.





Namun lagu tersebut kurang hits, hingga lagu terdiam sepi membawa keberuntungan bagi gadis asal Aceh ini, bahkan video klip nya pun di perankan oleh Martunis yang dahulu terombang ambing di lautan karena tsunami dan di angkat anak oleh CR7. Tetapi itu semua menunjukkan karya musik di Indonesia tak pernah mati, bahkan negara tetanggapun hafal dengan musik-musik dari Indonesia.

Walau kita tahu serangan budaya k-pop mulai melanda tapi basic nyanyian melayu yang merdu dan syahdu sudah mendarah daging di telinga kita, maka sudah pasti ciri musik yang mengalun merdu tak pernah mati keberadaannya di negeri ini. Pertanyaannya apa Via Vallen akan mengcover lagu ini?



Video lagu terdiam sepi

Salam hangat dulur, gw c4punk see u next thread


emoticon-I Love Indonesia

"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2019
referensi : klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star





GIF






Diubah oleh c4punk1950... 01-11-2019 12:33
sebelahblog
sebelahblog memberi reputasi
1
2.9K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan