Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

simplicitymdnAvatar border
TS
simplicitymdn
Wuling Akan Produksi Mobil Listrik Canggih Untuk Di Pasarkan Di Indonesia


Dunia otomotif akan memasuki era terbarunya dimana kendaraan yang berbahan bakar fosil akan digantikan dengan kendaraan yang menggunakan energi listrik. Hal ini tentunya merupakan kabar gembira bagi kita dimana seluruh kendaraan yang menggunakan  energi listrik t akan berdampak positif terhadap lingkungan. 

Dalam memasuki era tersebut, beberapa persiapan telah dilakukan oleh agen pemegang merek mobil di Indonesia. Salah satunya dengan mempersiapkan mobil listrik yang akan dipasarkan ke konsumen di Indonesia.

Berdasarkan dari sumber informasi yang didapat jenis mobil hybrid lebih cocok digunakan di Indonesia. Dikarenakan kendaraan ini memiliki jarak tempuh yang sama dengan mobil konvensional dan tidak perlu ada tambahan infrastruktur lagi.
Dari beberapa produsen mobil di tanah air, Wuling Motor Indonesia sepertinya tidak ingin ketinggalan dalam menghadirkan mobil yang ramah lingkungan ini. Namun, demikian Wuling tentunya akan memberikan nuansa yang berbeda dalam menghadirkan mobil tersebut.

Dian Asmahani, selaku Brand Manager Wuling Motors Indonesia mengatakan apabila aturan mengenai kendaraan listrik sudah diketok palu oleh pemerintah, maka Wuling akan memproduksi secara massal mobil listrik ini.

"Di sana (China), E100 dan E200 full elektrik, yang hybrid Wuling enggak ada. Jadi, langsung full elektrik. Kami akan action, jika pemerintah sudah mengeluarkan regulasinya," Kata Dian Asmahani saat dijumpai di Jakarta, Kamis 24 Januari 2019.

Wuling pertama kali memperkenalkan seri E100 saat pameran Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show 2018 (GIIAS 2018). E100 memiliki motor listrik tunggal yang mana mampu memacu tenaga setara dengan 39 daya kuda dan memiliki torsi 110 Newton meter.

Wuling seri E100 mampu melaju dengan kecepatan sampai 100 km/jam dan dapat menempuh jarak 155 km jika baterai terisi dalam kondisi penuh.

Sumber: Simplicity Medan (Toko Velg & Ban Termurah Dan Terbaik Di Medan)
0
1.6K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan