Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

poseedAvatar border
TS
poseed
Ini Lho Gan, Cara Khusus Ketika Membersihkan Laptop Tanpa Merusaknya
Peralatan elektronik seperti laptop akan terkena debu dan kotoran dari luar setelah dipakai dalam jangka waktu yang cukup lama. Ketika melihat noda kotor pada layar laptop, kita sering kali membersihkannya menggunakan cara yang praktis, seperti memakai tissue untuk menghilangkan noda. Namun, sebenarnya dibutuhkan perawatan khusus untuk menjaga kebersihan laptop nih Gansis! Lalu, apa saja yang perlu diperhatikan sebelum membersihkan laptop? Berikut ini ada beberapa tips yang bisa kita lakukan supaya bisa membersihkan layar laptop dengan cara yang benar.

1. Gunakan Kain yang Lembut


Menggunakan kain yang lembut untuk membersihkan laptop penting untuk dilakukan. Kain yang dipakai haruslah yang berbahan katun atau lap serat mikro yang tidak berserat dan tidak menyisakan serpihan serat pada layar. Hindari membersihkan layar dengan menggunakan tissue biasa atau bahan-bahan lainnya yang terbuat dari kertas karena bisa menimbulkan goresan di laptop Agan dan Sista.

2. Matikan Laptop


Ketika hendak membersihkan, pastikan laptop dalam keadaan mati ya.. Cabut adaptor dan baterai laptop, lalu perhatikan seberapa banyak debu yang terlihat pada layar LCD. Saat layar LCD tidak menyala, kita bisa melihat dengan lebih jelas berapa banyak debu yang menempel.

3. Hindari Tekanan pada Layar


Layar LCD pada laptop adalah bagian yang cukup sensitif. Ketika membersihkannya, gansis perlu memperhatikan seberapa besar kekuatan yang kita keluarkan melalui tangan gansis. Usahakan jangan terlalu menekan layar LCD karena akan membahayakan kondisi laptop. Selain itu, hati-hati juga agar tidak terlalu kasar ketika membersihkan bagian-bagian laptop yang lain.

4. Gunakan Cairan Pembersih


Kalau sekedar menggunakan kain dianggap tidak cukup, cobalah tambahkan cairan pembersih supaya kotoran bisa terangkat dengan lebih mudah. Jangan pakai cairan dari air keran atau air minum biasa, karena bisa meninggalkan bekas-bekas putih pada layar LCD.

Jadi, itulah cara-cara yang bisa kita lakukan untuk membersihkan layar laptop dengan benar. Agan dan Sista, berhati-hatilah dalam membersihkan laptop ya, dan selamat mencoba !!



Spoiler for Jangan Lupa Baca dan Rate Thread Ane Lainnya:
0
2.9K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan